Home > Read > News >
Ajakan Berkarya: Menjadi Relawan DGI

151126-DGIMagang-Announcement-03

 

Desain Grafis Indonesia mengundang segenap anak muda berusia 18-25 tahun yang:
• memiliki ketertarikan pada pengarsipan, sejarah, seni, dan desain,
• memiliki semangat belajar, minat pada kerja organisasi, dan mampu bekerja dalam tim,
• bersedia bekerja di Bintaro (kantor DGI) selama total 15 jam setiap minggunya selama 3 bulan

untuk berkarya di Desain Grafis Indonesia sebagai:

 

1. Relawan Arsip (Kode: ARSIP)
Bekerja bersama tim DGI untuk mengelola arsip fisik dan digital.

Persyaratan khusus:
– Akrab dengan Microsoft Office dan publikasi daring berbasis WordPress
– Memiliki latar Ilmu Perpustakaan dan dasar Desain Grafis akan menjadi nilai tambah

 

2. Administrasi (Kode: ADM)
Mendukung operasional tim DGI

Persyaratan khusus:
– Akrab dengan Microsoft Office
– Memiliki latar Administrasi, dasar bisnis, dan dasar Desain Grafis akan menjadi nilai tambah

 

3. Desainer Junior (Kode: DESAIN)
Mendukung kebutuhan perancangan berbagai program DGI

Persyaratan khusus:
– Akrab bekerja dengan Adobe Photoshop, Illustrator, dan InDesign
– Menyertakan Portfolio (PDF max. 5MB)

 


 

Kirim surat lamaran dan CV (serta Portfolio khusus untuk Desain) ke mail@dgi.or.id dengan subyek RELAWAN-KODE-NAMALENGKAP selambatnya 4 Desember 2015.

Quoted

“Seorang desainer harus memiliki keberpihakan pada konteks membangun manusia Indonesia. Peka, tanggap, berwawasan, komunikatif adalah modal menjadikan desainnya sebagai alat perubahan”

Arif 'Ayib' Budiman